5 Jun 2016

Definisi Dan Pengertian Karir Menurut Para Ahli

Pengertian Karir Menurut Para Ahli

Setiap orang menginginkan karir mereka bagus dan sukses. Saat ini dengan mejunya bidang teknologi memungkinkan semua orang untuk bisa kompetitif dalam bidangnya. Tanpa keahlian maka kita akan kalah dan susah mendapatkan pekerjaan yang layak yang tentunya pekerjaan itu harus sesuai dengan keinginan kita. Memang saat ini banyak tantangan dan permasalahan yang mungkin di hadapi karena memang jumlah pertumbuhan lapangan kerja tidak seimbang dengan jumlah pertumbuhan penduduk. Lihat saja lulusan sarjana saat ini dari tahun ke tahun terus meningkat jika kita tidak memiliki keahlian maka akan kalah dengan yang memilikinya.

Pengertian karir ditafsirkan beragam oleh para ahli sesuai disiplin ilmunya. Menurut Simamora (2001:505) karir adalah " Urutan aktifitas-aktifitas yang berkaitan dengan pekerjaan dan perilaku-perilaku, nilai-nilai, dan aspirasi seseorang selama rentang hidup orang tersebut". Perencanaan karir merupakan proses yang disengaja di mana dengan melaluinya seseorang menjadi sadar akan atribut-atribut yang berhubungan dengan karir personal dan serangkaian langkah sepanjang hidup memberikan sumbangan pemenuhan karir.

Pengertian Karir Menurut Para Ahli

Pendapat Ekaningrum (2002 : 256). Karir tidak lagi diartikan sebagai adanya penghargaan institusional dengan meningkatkan kedudukan dalam hirarki formal yang sudah ditetapkan dalam organisasi. Dalam paradigma tradisional, pengembangan karir sering dianggap sinonim dengan persiapan untuk mobilitas ke jenjang lebih tinggi, sehingga karir akan mendukung efektifitas individu dan organisasi dalam mencapai tujuannya.

Menurut Dalil S (2002 : 277) “ karir merupakan suatu proses yang sengaja diciptakan perusahaan untuk membantu karyawan agar membantu partisipasi ditempat kerja. Sementara itu Glueck (1997 :134) menyatakan karir individual adalah urutan pengalaman yang berkaitan dengan pekerjaan yang dialami seseorang selama masa kerjanya. Sehingga karir individu melibatkan rangkaian pilihan dari berbagai kesempatan, tapi dari sudut pandang organisasi karir merupakan proses regenerasi tugas yang baru.

Sedangkan pendapat Ekaningrum (2002:258) karir digunakan untuk menjelaskan orang-orang pada masing-masing peran atau status. Karir adalah semua jabatan (pekerjaan) yang mempunyai tanggung jawab individu. Sehingga dapat disimpulkan bahwa karir adalah suatu rangkaian atau pekerjaan yang dicapai seseorang dalam kurun waktu tertentu yang berkaitan dengan sikap, nilai, perilaku dan motivasi dalam individu.

Hal-hal yang mendorong seseorang memilih karir sebagai wirausaha , dapat diketahui melalui penilaian kepribadian khususnya pengalaman dan latar belakangnya. Menurut Sumitro (2001 : 271) Pengalaman, seperti yang dapat dilihat dari biografi seseorang, bermanfaat untuk melihat keterampilan, dan kompetensi untuk meningkatkan kewirausahaan, pengembangan nilai-nilai kewirausahaan, dan mendorong untuk mencetuskan ide-ide kewirausahaan.

Karir sendiri disebut juga kemajuan dan tindakan yang diambil oleh seseorang sepanjang hidup, terutama yang berhubungan dengan pekerjaan orang itu. Sebuah karir sering terdiri dari pekerjaan yang diadakan, judul yang diperoleh dan pekerjaan yang dicapai selama periode waktu yang panjang, bukan hanya mengacu pada satu posisi.

Baca juga: Pengertian, Tujuan, Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Upah Dan Gaji

Sementara karyawan di beberapa budaya dan ekonomi tetap dengan satu pekerjaan selama karir mereka, ada kecenderungan meningkat untuk karyawan mereka berganti pekerjaan lebih sering. Sebagai contoh, karir individu dapat melibatkan menjadi pengacara, meskipun individu bisa bekerja untuk beberapa perusahaan yang berbeda dan di beberapa daerah hukum yang berbeda selama seumur hidup.

Sekian pembahasan kali penjelasan ini tentang karir. Semoga artikel yang sedikit ini memberikan informasi yang bermanfaat untuk Anda. Jika ada kekurangan saya mohon maaf jika berkenan mau menambahi atau ingin berbagi dengan pengujung yang lain silahkan berkomentar di bawah ini Terimakasih salam sukses untuk kita semua.

Jika Bermanfaat Ayo Bagikan pengalaman Anda Juga di Sini. Terimakasih Salam Sukses :)
EmoticonEmoticon

IBX5B3511E25E8EF