27 Des 2017

7 Tips Ngeblog Untuk Mahasiswa dan Anak Sekolah

Tips Ngeblog Untuk Mahasiswa

Ngeblog memang menyenangkan loh untuk dijadikan kegiatan yang bermanfaat. Selain itu kegiatan blogging ini akan memberikan banyak manfaat bagi siapa saja yang mengerjakan aktifitas ini. Manfaatnya pun sangat banyak misal belajar menjadi seorang penulis profesional, berbagi informasi dengan orang lain, meningkatkan daya ingat, bahkan sampai menghasilkan pundi-pundi uang dari kegiatan ini. Dengan kemudahan yang di berikan blogging ini bisa dilakukan oleh siapa saja seperti pekerja, karyawan, ibu rumah tangga, mahasiswa dan bahkan juga anak-anak sekolah bisa melakukan kegiatan ini karena memang gratis.

Tips Ngeblog Untuk Mahasiswa dan Anak Sekolah

Namun demikian kegiatan yang satu ini memang cukup menyita energi dan waktu jika kita tidak bisa membaginya dengan baik. Jika Anda ingin menjadi blogger yang sukses tentu Anda harus bisa membagi waktu secara efektif dan efisien sehingga bisa menghasilkan karya-karya yang bermanfaat untuk orang lain atau visitor blog Anda. Meskipun kegiatan yang dilakukan ini membutuhkan waktu tersenduri namun jangan sampai Anda yang menjalankan aktifitas blogging sebagai pekerjaan sampingan malah meninggalkan pekerjaan atau aktifitas utama yang harus Anda prioritaskan.

Saya sendiri adalah seorang mahasiswa yang juga memiliki kegiatan blogging ini. Menurut saya hobi ngeblog ini memang menyenangkan selain bisa untuk mengisi waktu luang jika sudah selesai perkuliahan juga bisa menjadi alternatif untuk bisa menghasilkan uang dari Google Adsense misalnya. Aktifitas blogging ini tidak hanya untuk mahasiswa atau anak sekolah saja namun semua pun bisa menjadi seorang blogger. Bahkan semua orang pun bisa berpeluang menjadi blogger sukses dengan penghasilan jutaan rupiah setiap bulannya.

Nah dalam pembahasan kali ini saya memfokuskan untuk Anda sebagai mahasiswa atau anak sekolah yang ingin ngeblog namun masih bisa menjalankan kegiatan utamanya yaitu pendidikan. Ingat blog ini hanya sebagai sampingan saja jadi sisihkan waktu untuk mengelola dan mengembangkannya. Jika Anda tengah menempuh pendidikan dan ingin ngeblog, maka ada baiknya simak bebebrapa tips blogging untuk anak sekolah atau mahasiswa di bawah ini.

1). Disiplin Dalam Membagi Waktu

Karena memang Anda adalah seorang pelajar maka pasti memiliki tanggung jawab utama yaitu pendidikan tersebut, untuk itu maka Anda sebaiknya bisa disiplin dengan waktu. Jangan sampai malah terbalik blogging jadi utama dan pendidikan jadi sampingan. Anda harus bisa membagi waktu secara efektif dan efisien dan yang terpenting ikuti belajar seperti pelajar yang lain. Dalam hal ini usahakan untuk bisa membagi waktu kapan perlu mengelola blog Anda usahakan itu di luar kegiatan belajar Anda sehingga tidak akan mengganggu waktu belajar Anda.

Lebih baik sih menurut saya jika Anda bisa membuat jadwal tersendiri misal jam 7 pagi sampai jam 12 fokus untuk belajar kemudian jam 16 mulai ngeblog yang terpenting bisa mengatur kapan harus belajar kapan Anda bisa menjalankan aktifitas blogging. Tentunya harus konsisten dalam menerapkan jadwal kegiatan tersebut jika tidak biasanya akan berubah dan akan menjadi malas baik kegiatan belajar Anda maupun kegiatan blogging Anda.

Artikel lain: Banyak Tantangan Sebagai Blogger Masih Mau Mencobanya?

2). Kurangi Waktu Main, Gunakan Untuk Blogging

Untuk yang satu ini agak berat juga sih karena memang Anda harus mengurangi waktu sosial Anda dengan teman-teman Anda. Sebelumnya Anda selalu keluar bermain dengan teman-teman Anda karena biasanya aktifitas ngeblog belum ada atau belum maksimal, maka Anda harus membagi waktu ketika Anda ngeblog dengan mengurangi bermainnya. Ya memang sih bermain itu sebagai anak muda butuh namun hal ini bisa di siasati dengan pwmbagian waktu yang baik Ini agar waktu utama Anda tetap bisa untuk belajar pelajaran sekolah Anda.

3). Usahakan Bahasan Blog Bertema Pelajaran Sekolah

Nah kalau yang ini bisa memberikan nilai tambah Anda bisa sambil belajar dan bisa berbagi ilmu dengan orang lain. Dengan menuliskan konten yang berisi pelajaran yang Anda terima maka akan mempermudah dalam mendapatkan materi atau ide blog sekaligus bisa mereview pelajaran sehingga bisa lebih memahami apa yang disampaikan dosen atau guru Anda. Biasanya pada saat perkuliahan dosen akan membagikan materi atau Anda bisa memintanya kemudian Anda tulis dan menyalinya dan memberikan ulasan atau tambahan sedikit yang Anda ketahui dengan penjelasan Anda sendiri  kemudian di posting di blog Anda.

Dengan begitu akan Anda mendapatkan nilai tambah tersendiri karena selain menulis atikel Anda akan mengulang apa yang disampaikan oleh dosen Jika Anda melakukan ini, maka akan semakin paham dengan pelajaran tersebut, karena akan lebih mudah mengingat apa yang telah di sampaikan tadi.

4). Manfaatkan Waktu Istirahat Anda

Waktu jeda atau istirahat bisa dimanfaatkan untuk menulis artikel meski mungkin hanya sebentar Anda bisa memanfaatkan waktu tersebut untuk menulis sebuah artikel meski biasanya tidak sampai selesai dalam menuslis bnamun bisa di simpan sebagai konsep atau draft yang nantinya bisa dilanjutkan kembai jika ada waktu luang atau bisa memanfaatkan juga untuk kegiatan blogging lainnya.

Namun jangan dipaksakan karena intinya blogging ini hanya kegiatan sampingan saja, misal ada tugas yang belum di selesaikan maka ya utamakan tugas tesebut.

5). Maksimalkan Waktu Libur Untuk Blogging

Wkatu libur adalah waktu dimana Anda bisa memaksimalkan kegiatan blogging ini. Biasanya waktu liburan adalah untuk wisata mungkin nah ini bisa jadi topik yang menarik untuk di tulis dan ceritakan aktifitas liburan Anda. Karena liburan ini memang kita melepaskan penat saat belajar maka blog ini bisa menjadi kebiatan yang menyenagkan. Untuk itu maksimalkan waktu liburan ini untu menulis sesuatau yang menarik dan bermanfaat untuk orang lain. Maksimalkan waktu ngeblog Anda karena ketika sudah aktif belajar Anda sudah harus fokus pada pendidikan Anda .

Baca juga: Cara Mudah Menjadi Publisher Google Adsense dan Hasilkan Uang

6). Istirahat Dulu Ketika Ada Ujian

Sebagai pelajar tentunya ada masa dimana kita harus menghasdapi ujian. ini merupakan bagian penting untuk kita karena menentukan berhasil tidaknya pendidikan yang ditempuh. Perlu di ingat bahwa disini Anda adalah seorang pelajar jadi harus fokus dalam pendidikan, ketika saat ujian ataupun ulangan ya harus berhenti sejenak dalam dunia bglogging supaya nilai yang didapatkan tetap maksimal seperti yang diharapkan. Untuk itu istirahat kan blog Anda dan fokuskan ke ujian yang akan di tempuh dengan belajar terlebih dahulu untuk mempersiapkan ujian.

Ngeblog itu membutuhkan waktu, pikiran dan energi jadi inilah waktunya untuk istirahat di dunia blogging. Setelah ujuan bisanya ada jeda liburan seminggu dua minggu nah ini Anda bisa kembali pada aktivitas blogging, tentunya dengan beragam ide yang baru lagi.

Aktivitas ngeblog memang menyenagkan bahkan bisa menjadi hobi. Toh jika kita menekuni dengan serius bukan tidak mungkin bisa menjadi blogger sukses dan menghasilkan jutaan rupiah ini bisa menjadi uang saku kita sebagai pelajar. Apapun kegiatan kita jika positiv dan memberikan nilai tambah maka kerjakanlah.

Nah sampai disini dulu pembahasan kali ini tentang Tips Ngeblog Untuk Mahasiswa dan Anak Sekolah. Semoga artikel yang sedikit ini memberikan informasi yang bermanfaat untuk Anda. Jika ada kekurangan saya mohon maaf jika berkenan mau menambahi atau ingin berbagi dengan pengunjung yang lain silahkan berkomentar di bawah ini Terimakasih salam sukses untuk kita semua.

Jika Bermanfaat Ayo Bagikan pengalaman Anda Juga di Sini. Terimakasih Salam Sukses :)
EmoticonEmoticon

IBX5B3511E25E8EF