IBX5B3511E25E8EF

13 Des 2017

Menentukan Target Pasar Untuk Menjangkau Pelanggan Potensial

Menentukan Target Pasar Untuk Menjangkau Pelanggan

Suatu bisnis tentu menginginkan pelanggan yang terus ada bahkan meningkat, karena memang adalah bagian utama dai sebuah bisnis disini pelanggan lah yang akan memnentukan berhasil atau gagalnya bisnis, ketika pelanggan ada maka perusahaan tersebut akan terus tumbuh dan sebaliknya. Oleh karena itu perusahaan harus memiliki target pasar supaya bisa fokus dalam upaya pemasarannya.

Target Pasar Untuk Menjangkau Pelanggan Potensial

Apa yang dimaksud dengan Target Pasar?

Sebuah target pasar adalah sekelompok konsumen, konsumen atau organisasi  dalam yang paling mungkin untuk membeli produk atau jasa perusahaan. Target pasar ini biasanya membagi pasar menjadi segmen sehingga perusahaan dapat memutuskan dan mengarahkan strategi pemasarannya dengan tepat yaitu pelanggan potensial. Pasar sasaran terdiri dari konsumen atau pelanggan yang memiliki karakteristik seperti usia, gaya hidup, pendapatan, dan lokasi dan dianggap paling mungkin untuk bisnisnya. Dalam artian perusahaan ini menentukan "Sebuah kelompok tertentu konsumen atau organisai di mana perusahaan akan menawarkan produk dan layanannya." Dari pendekatan inlah perusahaan akan memiliki strategi pemasaran apa yang paling baik untuk pelanggan atau konsumen dengan pendekatan yang paling efektif dan efisien.

Sebagai contoh: Dalam hal ini apakah konsumen memang benar-benar membutuhkan produk yang Anda miliki dengan cara meriset atau menganalisis kebutuhan pasar. Tanyakan pada diri Anda mengapa memilih bisnis tersebut, seperti apa produk / jasa yang dimaksudkan, apa yang akan dilakukan untuk bisnis tersebut, dan apa yang unik tentang produk Anda. Misalnya katakanlah Anda berencana untuk menjual produk yang digunakan dalam bidang otomotif maka Anda memutuskan bahwa pemilik kendaraan adalah target pasar yang luas Anda. Maka bisnis Anda akan membantu mereka menjaga kendaraan mereka tetap aman.

Target Pemasaran melibatkan pemecahan pasar menjadi segmen dan kemudian memusatkan upaya pemasaran Anda pada satu atau beberapa segmen utama yang terdiri dari pelanggan yang kebutuhan dan keinginannya sangat sesuai dengan penawaran produk atau layanan Anda. Dlam upaya menentukan target pasar ini maka perusahaan melakukan riset, menjadi beberapa dan pemetaan segmen setelah itu perusahaan dapat mengevaluasi daya tarik masing-masing segmen, dan memilih satu atau beberapa segmen pasar.

Artikel terkait: Meningkatkan Penjualan dengan Menggunakan Target Strategi Pemasaran

Target pelanggan Anda adalah mereka yang paling potensial untuk membeli dari Anda.

Langkah berikut untuk Menentukan Target Pasar Anda

Sebelum itu mari kita bahas tentang siapakah target pasar Anda?
Siapa saja yang akan membayar untuk produk atau jasa Anda?
 Atau apakah Anda sudah memfokuskan niche pasar dengan kebutuhan pasar Anda?

Mengapa pertanyaan diatas peru ? Ya karena ini alasan bagaimana perusahaan akan melakukan pendekatan siapa yang akan Anda layani, dengan kata lain barang atau jasa akan di jual kepada siapa.

Jika Anda telah paham akan pelanggan atau konsuman pontensial maka Anda akan melakukannya dengan baik untuk menentukan target pasar Anda.

Berikut adalah cara menentukan target pasar.

1). Memili lokasi dari target pasar Anda
Lokasi yang tepat adalah salah satu yang dibutuhkan dalam menentukan target pasar Anda. Dengan lokasi yang tepat maka akan memiliki pelanggan potensial yang tepat juga. Pertama adalah tentang geografis. Hal ini tentukan dimana bisnis Anda bisa di jangkau. Untuk menentukan lokasi yang akan menjadi target pasar ada banyak cara yang bisa dilakukan misalnya menentukan berdasarkan kota, kabupaten, provinsi, atau bisa juga berdasarkan wilayah. Untuk itu jangan mendefinisikan lokasi yang terlalu umum atau luas hal ini karena memang tujuannya untuk memfokuskan atau tertarget. Sebagai contoh toko online biasanya ketika yang hanya menyebutkan "Seluruh Indonesia" sebagai target pasarnya. Hal ini tidak menunjukan target yang tepat karena Indonesia memiliki cangkupan yang luas. Pada pemilihan lokasi target tidak sama denga lokasi mana yang dapat dijangkau oleh kurir pengiriman barang Anda. Oleh karena itu jika Anda memiliki toko online minimal buatlah prioritas pelanggan Anda dengan lokasi yang di bidik. Dalam membuat strategi pemasaran produk ini memprioritaskan lokasi tertentu akan memudahkan Anda mendapatkan pelanggan potensial.

2). Menentukan Karakteristik Demografi Pelanggan Anda

Selanjutnya ketika sudah menentukan faktor geografi seperti diatas selanjutnya adalah demografi. Dengan data demografi kita dapat melaksanakan proses pemasaran lebih terinci dan efisien, sesuai dengan target pasar. Misalnya kelompokan pelanggan potensial Anda berdasarkan usia, pekerjaan, agama, tingkat pendekatan, tingkat pendidikan, jenis kelamin, penghasilan, dan faktor demografi lain sebagainya. Dalam hal ini Anda tidak perlu menerapkan semua contoh diatas cukup beberapa saj yang terpenting  telah mewakili dan juga mendefiniskan siapa pelanggan potensial Anda. Demografi disini juga bisa digunakan untuk mengevaluasi kampanye‐kampanye pemasaran Anda.

3). Mencari Tahu Bagaimana Psikologis Pelanggan Anda

Segmentasi pasar berdasarkan faktor psikologis atau psikografis ini adalah segmentasi yang paling umum digunakan. Dalam segmentasi psikografis, perilaku konsumen diobservasi melalui kelas sosial (social class), gaya hidup (lifestyle), nilai‐nilai kehidupan yang dianut (value) dan kepribadian (personality) ini adalah beberapa faktor psikografis yang bisa menjadi segmentasi pasar Anda. Misalnya Anda memiliki produk baju distro kemudian Anda menargetkan Anak muda, itu adalah contoh segmentasi psikografis.

Berikut Adalah Contoh Target Pasar

Setelah ada ulasan diatas dengan memperhatikan dari ketiga cara menentukan target pasar maka Anda sudah memahami target pasar yang akan Anda terapkan, Nah sekarang untuk lebih jelasnya  mari kita lihat contoh penerapanya sebagai berikut. Sebagai contoh misalnya Anda mendirikan usaha dan bisnis di bidang kaos distro untuk anak muda, maka coba kita perhatikan target pasar sebagai berikut:

Produk yang akan dijual:

Pakaian distro anak muda, dijual secara online

Target Lokasi:

Kota-kota besar seperti Jakarta, Surabaya, Yogyakarta, Bandung dan kota besar lain yang memungkinkan pengiriman kuris lebih maksimal sehingga pelanggan akan merasa puas atas layanannya.

Target Demografi Pelanggan:

Mahasiswa, Laki-laki dengan usia antara 18-25 Tahun.

Karakteristik Psikologis Pelanggan:

Terbiasa dan paham akan menggunakan smartphone, social media, email, internet. Mengikuti trend fashion anak muda, komunitas mahasiswa.

Contoh diatas hanya sekilas saja untuk pengembangan silahkan mengembangkan sesuai dengan strategi pemasaran Anda atau melakukan penelitian sendiri menggunakan teknik riset pasar seperti survei, kelompok fokus, pencarian online, dll. Dengan demikian cobalah untuk membuat target pasar untuk bisnis Anda sendiri sesuai dengan usaha dan bisnis Anda. Jika sudah maka hal ini akan mempermudah dalam strtaetgi pemasaran Anda dan juga dalam melakukan promosi online akan lebih mudah menentukan target pasar Anda.

Baca juga: Pengertian Merek (Brand) Atau Merek Dagang, Merek jasa, Merek kolektif

Terakhir, melakukan penelitian untuk menentukan ukuran pasar dan potensi pangsa pasar Anda.

Dengan kata lain, menggunakan sumber-sumber primer dan sekunder untuk mengetahui berapa banyak pelanggan potensial ada di wilayah geografis yang telah Anda tetapkan, dan berapa banyak bisnis secara langsung atau tidak langsung bersaing dengan Anda. Pangsa pasar Anda akan menjadi jumlah pelanggan yang mungkin membeli dari Anda dan bukan pesaing Anda.

Setelah mendefinisikan target pasar Anda saya rasa akan memiliki strategi pemasaran yang lebih baik untuk mengembangkan rencana pemasaran yang akan menjangkau pelanggan potensial Anda, dan mungkin penjualan Anda akan mulai roket.

Sekian pembahasan kali ini tentang Menentukan Target Pasar. Semoga artikel ini memberikan informasi yang bermanfaat untuk Anda. Jika ada kekurangan saya mohon maaf jika berkenan mau menambahi atau ingin berbagi dengan pengujung yang lain silahkan berkomentar di bawah ini Terimakasih salam sukses untuk kita semua.

Related Posts

Jika Bermanfaat Ayo Bagikan pengalaman Anda Juga di Sini. Terimakasih Salam Sukses :)
EmoticonEmoticon

:)
:(
:D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p