26 Jan 2018

5 Tips Memulai Bisnis Yang Sukses Wirausaha Muda

Bisnis Yang Sukses Dan Menguntungkan

Siapa yang tidak ingin sukses dalam banyak hal terutama dalam bidang bisninya? Salah satu profesi yang memang kebanyakan orang menginginkannya adalah berbisnis tentunya bisnis yang sukses dan menguntungkan. Menjadi pebisnis berarti dia telah memilih menjadi orang yang memiliki kebebasan dalam banyak hal, kemerdekaan dan kewenangan dalam pengambilan keputusan untuk dirinya sendiri maupun orang lain dalam artian dialah yang amenjadi bosnya atas dirinya sendiri. Coba kita lihat banyak contoh pengusaha sukses di Indonesia yang telah meraih kesuksesan yang luar biasa. Orang-orang yang sukses memang cenderung memiliki bisnisnya yang dirintis dari kecil hingga menjadi besar, tak jarang mereka mengalami tantangan-tantangan dan kegagalan dalam bisnisnya. Namun demikian mereka terus konsisten untuk menekuni bisnis yang dikerjakan hingga menjadi besar seperti itu.

Tips Memulai Bisnis Yang Sukses Dan Menguntungkan

Banyak pengusaha-pengusaha muda juga sudah bisa meraih kesuksesannya. Untuk memulai usaha pada saat masih muda memang ada tantangan tersendiri dari kurangnya pengalaman dan juga mungkin terkendala modal yang belum ada. Memang benar memulai sebuah bisnsi di saat usia masih muda adalah keputusan yang terbilang nekat dan sembrono tanpa tahu betapa kerasnya dan padatnya persaingan bisnis, akan tetapi ini merupakan sebuah keputusan yang sangat bijaksana dan cerdas untuk mencapai kesuksesan.

Arti wirausaha adalah di ambil dari kata Wira dan Usaha. Wira berarti : pejuang, pahlawan, manusia unggul, teladan, berbudi luhur, gagah berani dan berwatak agung. Usaha, berarti perbuatan amal, bekerja, berbuat sesuatu. Jadi wirausaha adalah pejuang atau pahlawan yang berbuat sesuatu.Jika dalam dunia usaha dan bisnis bisa diartikan bahwa seseorang yang berani berusaha dengan jiwa kemandirian yang bisa melihat peluang bisnis yang ada serta dapat mengumpulkan sumber-sumber daya yang diperlukan untuk mengambil sebuah tindakan yang tepat guna meraih kesuksesan.

Menjadi sukses itu bukan pekerjaan yang dilakukan oleh orang tua, melainkan pada saat muda pun bisa menjadi sukses dan menikmati di usia tua nantinya. Tidak perlu menunggu uang pensiunan untuk bisa menikmati hari tua namun kita bisa membuatnya senidiri uang pensiunan tersebut dimulai saat masih muda. Namun demikian memutuskan untuk memulai bisnis, tidaklah mudah karena tantangan-tantangan akan selalu ada dan ini memang tidak semudah membalikan telapak tangan. Hal itu jelas, karena untuk meraih sesuatu yang besar perlu usaha yang besar. Jika Anda seorang pelajar, saat ini bahkan banyak peluang usaha yang memang bisa dikerjakan bagi wirausaha untuk mahasiswa.

Artikel terkait: Mungkinkah Memulai Usaha dengan Budget Minim?

Ada banyak hal yang perlu dilakukan untuk memulai sebuah bisnis dari awal atau nol sampai menjadi bisnis yang besar. Salah satunya dengan menerapkan Startup Business Mapping yang akan membantu mempermudah merintis usaha yang dijalankan. Untuk memulai bisnis ada beberapa tips yang bisa Anda jadikan referensi sebagai usaha Anda berikut 5 tips dalam memulai bisnis:

1). Pilih bisnis yang benar-benar Anda kuasai

Tidak ada bisnis yang mudah di jalankan selain bisnis yang sudah kita kuasai dalam bidangnya. Sebagai contoh bisnis dalam bidang pertanian maka alangkah baiknya terlebih memiliki ilmu dasar pertanian, bisnis makanan maka kita tahu tentang resep masakan yang akan dibuat, atau bisnis online maka perlu mengetahui bahkan kuasai tentang berbisnis online yang menguntungkan tersebut, dan lain sebagainya. Untuk itu kenalilah diri Anda terlebih dahulu siapa sih diri Anda?. Cobalah menjawab beberapa pertanyaan yang akan membantu Anda mengetahui bisnis seperi apa yang cocok untuk Anda nantinya. Hal ini bisa dilakukan dengan menjawab beberapa pertanyaan pada diri Anda sendiri sebagai contoh sebagai berikut ini ;
  • Apa karakter Anda?
  • Apa kesenangan Anda?
  • Bagaimana passion Anda?
  • Bagaimana kemampuan Anda?
  • Apa kebiasaan Anda?
  • Apa yang menurut Anda keren?
  • Apa kebutuhan Anda?
  • Apa yang dibutuhkan orang lain dari diri Anda?
Dari pertanyaan-pertanyaan tersebut maka Anda bisa menyimpulkan seperti apa diri Anda dan simpulkan bisnis apa yang sesuai dan cocok seperti minat atau bakat yang dimiliki.
2). Meminta bantuan dan dukungan dari orang lain

Sebuah bisnis itu melibatkan banyak pihak dari diri Anda, pelanggan atau konsumen, saluran distibusi, karyawan, marketing dan lain sebagainya. Tentunya Anda membutuhkan bantuan dan juga dukuangan dari berbagai pihak agar bisnis tersebut berjalan dengan sebagaimana mestinya. Dukungan bisa saja berupa materil dan non materil bahkan ilmu, pengalaman, relasi, pemantauan juga sangat penting walau dalam memulai bisnis bukanlah sesuatu yang mutlak di lakukan oleh pebisnis.

Akan tetapi jika pekerjaan tersebut memiliki dukungan dan juga bantuan maka Anda sebagai pebisnis akan merasa ringan dalam mengerjakanya, menjadi semangat mengerjakan, dan tentu akan lebih percaya diri setiap kali Anda akan mengambil langkah atau keputusan, dan yang tidak kalah penting bantuan dan dukungan akan lebih meningkatkan produktifitas dan efisiensi waktu dalam pekerjaan bisnis Anda.

3). Kenali setiap kesalah yang terjadi

Dunia bisnis dan usaha tentu ada saatnya menjumpai kesalahan atau kegagalan, walaupun demikian memang pada dasarnya tidak ada yang ingin mengalaminya dan cenderung tidak pernah ingin didengar oleh semua orang, baik pebisnis atau pengusaha maupun yang lainnya. Pebisnis yang bijak dan cerdas akan menangkap setiap kesalahan yang terjadi dan mengubahnya menjadi hal positif dan nilai tambah sebagai pengalaman.

Oleh karenanya setiap kesalahan atau kegagalan harus dikenali dan dipelajari agar semua itu menjadi pelajaran berharga. Meskipun demikian pelajaran yang bisa dipetik dari kegagalan atau kesalahan bukan berarti dari diri sendiri namun juga bisa di jumpai dari orang lain. Itu lah mengapa di point 2 mengenai bantuan orang lain tersebut menjadi sangat penting walaupun tidak mutlak.

4). Pastikan arah bisnis Anda jelas

Bisnis atau usaha yang sukses memiliki arah dan tujuan yang jelas, inilah faktor penting dalam memulai bisnis tersebut salah satunya dengan memperhatikan business plan (rencana bisnis) yang telah ditetapkan.  Dengan adanya business plan (rencana bisnis) ini lah Anda bisa menentukan tujuan kedepan untuk bisnis yang dijalankan.

Secara umum, rencana bisnis harus menggariskan tujuan bisnis dan motivasi, rencana dalam pengadaan, pemasaran dan pendanaan. Rencana bisnis juga harus menyajikan gambaran bisnis dalam jangka pendek dan jangka panjang. Dalam hal ini tujuanya adalah kita bisa menentukan tahapan-tahapan yang akan di lalui bisnis tersebut dan juga untuk mempermudah kita dalam melakukan semuanya berdasarkan perencanaan yang baik dan benar.

5). Nikmati suka-duka, naik-turun, jatuh dan bangun dalam berbisnis

Jadi wirausaha itu pasti banyak tantangan yang akan di jumpai bahkan dalam dunia bisnis baik itu bisnis atau usaha kecil menengah (UKM) maupun bisnis yang bersekala besar mereka pasti akan menemui yang namanya keadaan suka-duka, naik-turun, jatuh dan bangun pasti akan terjadi. Adakalnya usaha yang dijalankan mendapatkan keuntungan yang besar, tingkat produktifitas yang tinggi, dan semua rencana dapat tercapai dengan baik dan tepat waktu. Juga adanya kendala dan tantangan yang ada, ini bukan berarti akan merugikan malah akan menjadikan bisnis semakin kuat dan tangguh untuk kedepanya. Kunci keberhasilan sebuah bisnis adalah fokus dan melakukan evaluasi jika terjadi kendala pada bisnis yang dijalankan. Kemudian business plan (rencana bisnis) yang baik serta inovasi agar meminimalisir terjadinya resiko-resiko yang tidak diinginkan.

Dalam memulai usaha tentunya harus mempwerhatikan etika dalam berbisnis untuk mencapai kesuksesan dan keuntungan dirinya sendiri maupun orang lain Etika bisnis antara lain:
  • Jujur
  • Menumbuhkan kepercayaan dan memelihara hubungan baik
  • Integritas
  • Menepati janji
  • Kesetiaan
  • Kewajaran
  • Suka membantu
  • Menghormati orang lain
  • Taat hukum
  • Mengejar keunggulan
  • Bertanggung jawab
Dengan menerapakan etika bisnis tersebut kita akan mendapatkan nilai tambah untuk bisnis yang di jalankan. Yang terpenting adalah tidak merugikan orang lain pasti akan berhasil dan bertahan lama dalam bisnisnya malah akan mencapai sukses yang luar biasa.

Kita bisa lihat orang-orang sukses diluar sana misalnya cerita tentang bagaimana Thomas Alva Edison dapat menemukan sebuah lampu yang sekarang seluruh dunia menggunakannya. Dalam perjalanannya beliau mengalami banyak kegagalan sampai akhirnya bisa menemukan sebuah lampu listrik. Semangat itu lah yang bisa kita ambil, untuk mendapatkan sebuah keberhasilan yang luar biasa maka akan jutaan kegagalan yang akan siap menemaninya.


Baca juga: Pengusaha Pemula Hindari Kesalahan Fatal ini
Success can be achieved only through repeated failure and introspection. In fact, success represents 1 percent of your work which results only from the 99 percent that is called failure. Many people dream of success. To me success can be achieved only through repeated failure and introspection. In fact, success represents 1 percent of your work which results only from the 99 percent that is called failure. Success can be achieved only through repeated failure and introspection." Soichiro Honda
"Orang melihat kesuksesan saya hanya 1 %, tapi mereka tidak melihat 99 % kegagalan saya!".Soichiro Honda
Kompetisi wirausaha akan selalu ada untuk itu jangan takut untuk melangkah menuju sukses. Kita bisa belajar dari sumber-sumber artikel maupun buku yang bisa di jadikan reverensi bisnis kita bahkan gratis. Di situ pasti banyak tutorial, tips dan juga cara untuk menghindari bahkan menghadapi kegagalan untuk mencapai kesuksesan bisnis Anda.

Pada dasarnya konsep kegagalan itu tidaklah ada yag ada belajar atau sukses. Sekian pembahasan kali ini tentang Bagaimana Memulai Bisnis Yang Sukses Dan Menguntungkan. Semoga artikel yang sedikit ini memberikan informasi yang bermanfaat untuk Anda. Jika ada kekurangan saya mohon maaf jika berkenan mau menambahi atau ingin berbagi dengan pengunjung yang lain silahkan berkomentar di bawah ini Terimakasih salam sukses untuk kita semua.

Jika Bermanfaat Ayo Bagikan pengalaman Anda Juga di Sini. Terimakasih Salam Sukses :)
EmoticonEmoticon

IBX5B3511E25E8EF