31 Mar 2018

Inilah 8 Kebiasaan Orang-orang Yang Sangat Sukses

Kebiasaan Orang Yang Sangat Sukses

Tahukah Anda bahwa sebenarnya kebiasaan seseorang sangat berpengaruh pada kehidupan dan keseharian orang tersebut. Bahkan dari kebiasaan inilah bisa menjadi cerminan dari kesuksesan dan kegagalan seseorang. Ketika orang tersebut melakukan kebiasaan yang positif maka mereka akan cenderung memiliki kehidupan yang sukses dari berbagai hal dan sebaliknya jika mereka melakukan kebiasaan yang negatif maka kegagalan bahkan kerugian akan didapatkan. Bahwa kesuksesan itu memang dibangun dar kebiasaan, namun juga sebaliknya kegagalan itu bisa disebabkan karena kebiasaan juga.

Kebiasaan Orang Yang Sangat Sukses

Namun demikian banyak orang yang tidak menyadari bahwa dari kebiasaan ini ternyata memang bisa dibangun dan juga bisa merusak atau merugikan. Oleh sebab itu kebanyakan mereka yaitu orang sukses sadar bahwa kebiasaan memiliki pengaruh yang sangat besar. Karena memang kesuksesan itu tidak bisa dibangun dengan sekejap namun perlu proses. Maka dengan memiliki kebiasaan yang baik dan teratur bisa membawa orang ke arah yang lebih baik dan sukses. Hal ini bisa di bangun setiap hari.

Artikel terkait: 13 Sikap Pelaku Wirausaha Sukses Yang Harus Dimiliki

Nah apa saja sih kebiasaan orang sukses yang sering mereka lakukan sehingga menjadi sesukses seperti sekarang ini? Berikut adalah 8 kebiasaan yang sering mereka lakukan untuk bisa sangat sukses:

1). Mereka bangun di pagi hari

Biasanya mereka orang-orang sukses mereka akan berusaha untuk bangun lebih pagi dan mungkin inilah yang mereka anggap penting. Pernahkah Anda mendengar ungkapan yang satu ini "orang yang suka telat bangun pagi itu rezekinya bisa dipatok ayam", mungkin ungkapan ini bisa dibilang pas untuk menggambarkan orang sukses. Memang benar kebanyakan orang-orang sukses mencapai kesuksesan dalam karirnya mereka cenderung memiliki sikap kerja keras dan kedisiplinan yang melekat dalam dirinya. Maka dari itu bisa dikatakan bahwa mereka yang sukses lebih memiliki kebiasaan yaitu bangun lebih pagi. Tak hanya itu, mereka orang-orang sukses biasanya akan memulai pekerjaan mereka jauh lebih pagi ketimbang orang lain, inilah yang membedakannya. Selain karena mereka hidup positif, mereka juga berani bergerak mengambil kesempatan lebih dulu.

Jika Anda ingin menjadi pribadi yang sukses maka sangat penting untuk konsisten bangun di pagi hari dan menggunakannya untuk hal yang produktif, bangun pagi selain akan lebih produktif dari pada di malam hari juga akan lebih bahagia dan sehat. Namun jika terasa berat usahakan untuk memasang alarm untuk bisa bangun pagi seiring berjalannya waktu ini bisa menjadi kebiasaan untuk bangun lebih pagi.

2). Mereka memiliki dan menetapkan tujuan yang jelas

Tujuan itu artinya segala keinginan dan impian seseorang yang telah direncanakan dengan jelas untuk mencapai kesuksesan di masa depan. Orang sukses akan selalu menempatkan tujuan-tujuan ini sebagai bagian hidupnya. Tujuan ini memiliki jangka watu yaitu jangka panjang dan jangka pendek biasanya mereka selalu memiliki target dan tujuan hidup mereka baik untuk setahun, lima tahun, sepuluh tahun bahkan sampai keturunan mereka berikutnya. Jadi untuk menjadi sukses itu harus menentukan tujuan dan fokus untuk meraihnya.

Dalam menyimpulkan tujuan Anda bisa dengan menjawab beberapa pertanyaan seperti: Apa saja yang sebenarnya yang akan anda lakukan? Kapan akan anda lakukan itu? Bagaimana akan melakukan yang membantu anda mengambil langkah berikutnya untuk tujuan anda? dan lain sebagainya.

Pada dasarnya dalam menentukan tujuan bisa dilakukan dengan banyak cara, namun yang paling efektif adalah dengan menuliskanya menjadi bagian-bagian yang ingin dicapai. Untuk itu cobalah melibatkan proses ini dengan detail yaitu bagaimana upaya Anda untuk mencapai apa saja tujuan-tujuan.

3). Mereka berusaha untuk hidup seimbang

Apa yang Anda bayangkan terhadap kehidupan orang-orang sukses?. Pasti kebanyakan orang beranggapan bahwa mereka hanya menjawab email, di kantor selama 14 jam, dan bekerja di rumah larut malam, sibuk dengan segala aktivitas, tidak punya waktu luang, bekerja dan terus bekerja. Memnag mereka adalah pekerja keras untuk meraih sukses namun, orang-orang yang paling sukses tahu bahwa mereka harus mampu menyeimbangkan antara pekerjaan dan pola hidup mereka. Yang artinya orang-orang sukses berusaha untuk keseimbangan hidupnya. Ya, pada dasarnya mereka adalah pekerja keras namun mereka juga bisa menggunakan waktu mereka dengan berkualitas yaitu dengan cerdas dan produktif. Karena mereka sadar bahwa ada hal yang lebih penting bagi mereka mereka di luar pekerjaan, misalnya keluarga, kesehatan, liburan untuk melepas penat, namun juga melakukan hal-hal secara teratur juga.

4). Mereka selalu hidup sehat dan menjaga kesehatan tubuh

Seperti pada poin ke-3 tadi yaitu keseimbangan hidup maka sangat penting untuk selalu menjaga kesehatan. Dalam hal ini orang-orang sukses akan meluangkan waktu untuk bersantai, hobi, cara untuk bertemu orang baru, dll.
 
Seperti halnya Barack Obama dia tahu bahwa olah raga maka sering melakukan kegiatan ini yang penting untuk menjaga kesehatannya. Dia mencoba untuk berolahraga selama 45 menit sehari, 6 hari seminggu (jelas, dia juga tahu pentingnya hari istirahat). Tentu saja, ia juga berhenti merokok bahkan menjauhinya, karena Anda tidak bisa memiliki tubuh yang sehat dengan paru-paru yang tidak sehat.

5). Mereka selalu memiliki optimisme yang kuat

Pikiran adalah bagian yang paling berpengaruh pada kehidupan seseorang dan bahkan ini adalah hal yang berpengaruh kuat dalam keseharian. Pikiran inilah yang bisa merubah seseorang sadar atau tidak sadar. Misalkan saja ketika seseorang berfikir negatif maka hal negatif tersebut akan benar-benar terjadi, ketika seseorang berfikir positif maka kehidupannya pun akan selalu positif. Oleh karena itu Anda perlu hati-hati dalam menyikapinya. Untuk itu perlu memiliki ketekunan, optimisme, dan tetap positif yang semua ini sangat penting.

Orang-orang sukses tahu (atau telah belajar) bagaimana mendorong melalui perasaan itu dan terus bergerak maju. Bagaimana mereka bisa melakukannya?. Latihan. Ya benar dengan melatih diri mereka, mereka bisa mengendalikan pikiran mereka dalam hal positif.

6). Mereka tidak suka menunda-hal yang dirasa sulit

Memiliki rutinitas pagi yang baik adalah bagian penting. Beberapa orang berjuang dengan membuat waktu untuk bisa lebih produktif dan bahkan mereka berupaya segera keluar dari tempat tidur dengan membunyikan alarm dengan keras. Namun hal yang paling penting adalah bagaimana cara untuk membiasakan diri agar terhindar dari rasa malas. Mereka tahu bahwa waktu terus berjalan dan apalagi jika menunda-nunda hal penting karena jika hilang maka hilang selamanya.

7). Mereka selau mencatat dan menuliskan semuanya

Terkadang pikiran-pikiran dan ide-ide selalu tampak menyelinap melewati, dan kadang tidak pernah bisa mengingat etika sudah terlewatkan. Maka catatan inilah yang akan memberikan dampak yang sangat besar walaupun sederhana dan sepele malah bisa memberikan jawaban atas keputusan yang mungkin bisa di ambil. Orang-orang sukses biasanya mereka akan mencatat dan menuliskan semua poin penting semuanya. Hal ini mereka gunakan untuk mempermudah kesuksesannya.

Baca juga: Inilah 10 Mindset Orang Kaya Apakah Anda Memilikinya?

8). Mereka memiliki tekad yang kuat

Setiap orang pasti punya mimpi. Minimal keinginan dalam hidup. tekad kuat adalah salah satu sifat yang paling penting untuk meraih kesuksesan dalam hidup. Dibalik orang-orang yang berhasil pasti akan kita temui cerita tentang orang -orang yang memiliki Tekad yang kuat dan tidak mudah menyerah.

Sekian pembahasan kali ini tentangcara Kebiasaan Orang-orang Yang Sangat Sukses. Semoga artikel yang sedikit ini memberikan informasi yang bermanfaat untuk Anda. Jika ada kekurangan saya mohon maaf jika berkenan mau menambahi atau ingin berbagi dengan pengunjung yang lain silahkan berkomentar di bawah ini Terimakasih salam sukses untuk kita semua.

Jika Bermanfaat Ayo Bagikan pengalaman Anda Juga di Sini. Terimakasih Salam Sukses :)
EmoticonEmoticon

IBX5B3511E25E8EF