30 Agu 2018

Mitos Nama Domain yang Masih dipercayai Kebenarannya

Nama Domain Apakah Berpengaruh ke Website?

Ketika kita ingin mengunjungi sebuah situs tentu kita juga akan melihat nama domain yang kita akses. Sebagai blogger pemula yang ingin membeli domain pasti akan memikirkan nama yang cocok dan pas untuk dipilih bahkan terkada juga bingung menentukan nama domain akan seperti apa nantinya. Domain disini sadar tidak sada juga berpengaruh juga sama pengunjung apalagi dengan memilih nama yang tepat dan mudah di ingat oleh para pengunjungnya bahkan mereka akan kembali ke situs yang telah dikunjungi jika informasi-informasi yang diberikan bermanfaat dan memberikan nilai tambah padanya.

Nama Domain Apakah Pengaruh ke Website

Banyak pendapat bahwa domain ini akan berdampak pada trafik atau pengunjung yang akan datang. Hal ini dipengaruhi juga oleh kualitas penyedia domain yang memiliki server handal. Oleh karena itu memilih tempat penyedia domain juga penting. Selain itu banya juga yang berpendapat bahwa nama domain penting atau tidak oleh karena itu menjadi mitos tersendiri. Saya juga terkadang saat mencari artikel atau informasi mendapati nama website yang aneh-aneh namun ternyata bisa tembus di peringkat pertama mesim pencarian. Nah mari kita simak ulasan berikut bagaimana mitos nama domain ini apakah berpengaruh atau tidak berikut ulasanya.

Ternyata mitos ini tidak cuma berhubungan dengan kepercayaan warga setempat. Tapi juga seluruh dunia. Setelah membaca artikel ini Anda akan tahu apa saja yang dipercayai oleh seluruh manusia di bumi ini yang sayangnya apa yang mereka percayai itu hal yang salah. Dan mitos kali ini berkaitan dengan nama domain. Apa saja sih mitos nama domain yang sampai sekarang masih dipercayai kebenarannya.

Artikel terkait:  Tips Memilih Nama Domain untuk Blog yang Berkualitas

Simak pembahasannya berikut ini:
  • Domain .com lebih SEO
Siapa yang mengatakan ini? Jelas saja itu salah. SEO atau tidaknya suatu blog tidak ada sangkut pautnya dengan domain.

Ada juga banyak yang menganggap kalau domain .com adalah domain paling baik di antara domain lainnya cuma karena banyak yang menggunakan domain tersebut.

Itu hanya mitos belaka. Semua domain baik, yang menentukan adalah isi blog Anda.

Entah itu domainnya berakhiran net, org, id, dan lainnya tidak memengaruhi kualitas SEO Anda. Buktinya ada beberapa blog dengan domain selain com yang bisa berada di peringkat pertama Google.

Tapi karena itu tadi, yakni jumlah pengguna domain selain com yang sedikit membuatnya jarang terlihat menempati posisi utama di Google (domain selain com)
  • Menggunakan Dash (-) di Nama Doamin Berhubungan dengan SERP di Google
Lagi-lagi ini adalah mitos. Menggunakan dash atau tanda pisah sebenarnya tidak ada sangkut pautnya dengan SERP di Google. Blog Anda akan tetap bisa menduduki nomor satu di pencarian. Jadi tidak ada yang namanya gagal SEO hanya karena blog atau website kalian nama domainnya menampilkan dash (-).
  • Anda Tidak Pernah Memiliki Nama Domain
Meskipun sudah membeli, itu bukan berarti pemilik nama domain itu adalah Anda. Pemilik domain adalah ICANN ( The Internet Corporation for Assigned Names and Numbers). Di sini Anda hanya menyewa nama domain, setiap tahun Anda akan dikenai bayaran bila ingin memperpanjang sewa domain itu darinya.

Jadi meskipun sudah membayar atau registrasi, domain itu tidak akan pernah menjadi milik Anda.
  • Domain Itu Mahal
Mitos nama domain berikutnya ini mungkin hanya berlaku oleh orang-orang tidak berkantung tebal atau yang masih newbie.

Kalau dihitung secara logika, domain harganya sangat murah. Kita hanya disuruh bayar satu kali dalam setahun. Sementara dalam satu tahun ada berapa detik, jam, hari, minggu, bulan? Banyak sekali.

Yang paling murah bisa sampai 50k. Domain dengan harga 50k dan sudah bisa kita gunakan selama satu tahun itu bukanlah harga yang mahal.

Keprofesionalan sebuah blog dilihat dari domain, Anda jangan berpikir dua kali kalau ingin berganti domain dari yang gratisan menjadi premium. Soalnya harganya saja murah.
  • Mendaftarkan Domain yang Sudah Terdaftar itu Tidak diperbolehkan
Sebenarnya tetap boleh. Tinggal melihat siapa yang mendaftarkan domain tersebut. Jika nama domain yang Anda inginkan sudah didaftarkan oleh sebuah perusahaan dan sudah dipatenkan menjadi milik mereka, maka Anda tidak boleh mengguankan domain tersebut. Berbeda kalau yang memakai domain tersebut adalah orang biasa, Anda tetap bisa mendaftarkan domain tersebut.

Ini himbauan untuk Anda, kalau Anda dalam rencana ingin merintis usaha dan benar-benar serius di bidang itu, jangan lupa untuk mempatenkan nama perusaan itu di undang-undang. Untuk menghindari yang namanya peniru.

Dengan mematenkan merk dagang, Anda bisa menuntut orang yang telah menggunakan nama domain Anda tersebut.
  • Kata Kunci Pada Domain Itu Tidak Memperngaruhi SEO
Ini salah. Jelas sangat salah. Untuk itu lah tutorial ngeblog agar SEO menyuruh kalian menerapkan kata kunci di domain kalian. Itulah gunanya supaya blog bisa SEO, bisa dengan mudah ditemukan oleh orang-orang.

Dalam pembuatan nama domain, perhatikan kata kunci atau keyword dari blog Anda. Jangan sampai diabaikan.

Ini penting.
  • Merk Sama Tapi Domain Berbeda Itu Tidak Apa-Apa
Mungkin kalian bingung, tapi maksudnya adalah seperti ini. Misal ada pebisnis membuat nama domain dengan nama "syalala.com", lalu Anda membuat pula perusahaan dengan nama yang sama tapi beda domain, seperti "syalala.net"

Itu adalah tindakan yang tidak benar. Meski memiliki domain berbeda, tapi kalau namanya sama, itu bisa ditindak lanjuti ke ranah hukum. Maka berhati-hatilah saat memilih nama merk. Lihat dulu apakah sudah ada yang memakainya atau belum.

Pemilihan nama domain ternyata banyak manfaat dan juga berpengaruh pada kualitas website kita. Oleh karena itu usahakan memilih yang pas namun juga tidak melanggar hukum misalnya pelagiat ini akan merugikan jika sudah masuk ranah hukum. Kemudian untuk menjadikan website yang unggul dan memiliki kualitas juga harus memberikan informasi yang bermanfaat untuk pembaca atau pengguna. Karena konten atau artikel adalah komponen utama yang tidak bisa ditawar lagi semakin berkualitas artikel yang diterbitak maka semakin berkualitas juga website tersebut meskipun nama domain asal-asalan.

Itulah mitos nama domain.

Baca juga:  Cara Mendapatkan Visitor Blog Luar Negeri

12 Tips Memilih Nama Domain Yang Tepat Untuk Website dari Dewaweb
  1. Menggunakan nama domain kreatif dan memiliki brandable
  2. Pastikan bahwa domain Anda mudah diketik
  3. Gunakan nama domain yang pendek
  4. Gunakan keyword yang berhubungan dengan keperluan website Anda
  5. Pikir jangka panjang
  6. Target area Anda
  7. Gunakan domain yang mudah diingat
  8. Research!
  9. Cek apakah nama domain Anda tersedia di social media
  10. Hindari penggunaan angka dan hyphens
  11. Gunakan extension domain yang tepat
  12. Lindungi dan bangun brand Anda
9 Tips Memilih Nama Domain Untuk Blog dari mas Sugeng
  1. Jangan gunakan domain gratisan
  2. Lupakan EMD, pilih brandable domain
  3. Jangan gunakan trademark pada nama domain
  4. Pilih ekstensi .COM, .NET atau ccTLD
  5. Buat nama domain seunik mungkin
  6. Pastikan mudah diketik, diingat dan diucapkan
  7. Jangan memilih nama domain berdasarkan trend
  8. Jangan gunakan domain bekas
  9. Daftarkan domain di tempat terpercaya
Semoga dari artikel ini Anda tidak termakan mitos lagi. Apalagi mitos nenek moyang. Jika Anda memiliki pertanyaan atau masukkan terkait Mitos Nama Domain yang Masih dipercayai lainnya, jangan ragu untuk meninggalkan komentar melalui form yang tersedia, saya harap Anda berkenan mau menambahi atau ingin berbagi dengan pengunjung yang lain saya ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya salam sukses untuk kita semua. Dapatkan juga artikel terbaru kami langsung di inbox email Anda dengan cara Subscribe pada form yang sudah disediakan.

Jika Bermanfaat Ayo Bagikan pengalaman Anda Juga di Sini. Terimakasih Salam Sukses :)
EmoticonEmoticon

IBX5B3511E25E8EF