2 Agu 2018

Trik Rahasia Android yang Tidak Semua Orang Tahu

Trik-Trik Rahasia Android Keren

Sepertinya ini trik rahasia sebab tak banyak yang tahu. Untuk itu, kami akan memberitahu kalian. Jadikan rahasia ini menjadi bukan rahasia lagi dengan membuat banyak orang mengetahuinya. Trik rahasia android yang jarang Anda ketahui ini mungkin akan mengagetkan. Apalagi untuk Anda yang jarang bereksperiman dengan ponsel.

Trik-Trik Rahasia Android Keren

Kecanggihan teknologi zaman sekarang tak layak lagi Anda buat kaget. Yang canggih memang akan canggih, dan secanggih apapun itu ambil manfaatnya buang bahayanya. Gunakanlah dengan bijak, dan berikut ini trik rahasianya.

Artikel terkait: 7 Tips Foto Keren dari Kamera Ponsel Untuk Hasil Maksimal
  • Nonton Youtube Sambil Buka Aplikasi Lain
YouTube memang belum dibekali layanan seperti itu, yaitu tetap bisa nonton video sambil berselancar ke dunia lain. Paling mentoknya cuma mengecilkan video di bagian pojok kanan bawah lalu saat dikeluarkan dari Youtube video itu akan berhenti berputar.

Namun dengan bantuan aplikasi bernama Autobeat Player, Anda kini bis melakukan hal tersebut. Anda bisa meminimize video, bahkan mengaturnya dalam ukuran apapun, dan  hebantnya video akan tetap terputar meski saat itu Anda gunakan untuk membuka aplikasi lain.
  • Mengontrol PC Lewat Android
Di sini Android Anda bertindak seolah-olah sebagai remote control. Dengan bantuan aplikasi bernama Unified Remote, Anda kini bisa mengoperasikan PC lewat android.

Dari mulai menyalakan atau mematikan PC, mengetik, membuka file, dan menggerakkan kursor.
Jika sewaktu-waktu mouse Anda hilang, Anda bisa mencobanya dengan android.

Selain itu, Anda pun bisa mengubah notifikasi yang masuk ke ponsel dan menggantinya masuk ke PC Anda. Dengan bantuan aplikasi bernama Pushbullet ini, Anda tak akan ketinggalan lagi dengan segala notifikasi yang masuk ke ponsel ketika Anda disibukkan bermain komputer.
  • Main Game di Chrome
Sebuah game seru akan muncul saat kondisi data seluler tidak sedang tersambung ke internet. Saat itu akan muncul gambar dinosaurus. Gambar tersebut bukan sekadar gambar biasa. Jika Anda tap satu kali, maka akan dimulai permainan seru. Di mana dinosaurus itu akan berlari dan tugas Anda adalah menghindari dinosaurus itu dari kaktus yang mematikan. Semakin lama dinosaurus itu bertahan, dia akan berlari menjadi cepat. Makin cepat dan cepat hingga Anda harus konsentrasi dalam memainkannya.

Setidaknya permainan itu cukup seru untuk menemani waktu offline Anda. Tak perlu unduh game lagi karena di Chrome, yakni browser besutan Google sudah menyediakan game untuk Anda. Tapi jangan mimpi Anda akan menemukan game seperti Mobile Legend, PUBG, AOV dan game lainnya di browser lain. Karena itu tidak akan ada.
  • Bermain Ponsel Tanpa Menyentuhnya
Trik rahasia Android ini begitu memanjakan orang malas. Dengan mengaktifkan mode head movements kini Anda tak perlu lagi menyentuh ponsel agar bisa memainkannya. Cukup dengan kepala.

Anda hanya perlu menganngguk, menggeleng, dan pergerakan lain untuk membuat ponsel bergerak ke mana yang ingin Anda tuju.

Tapi jika dibayangkan agak tidak estetis saat bermain ponsel yang bergerak adalah kepala. Lebih baik yang gerak hanya tangan. Itu lebih estetis.
  • Fitur Rahasia HP Samsung
Ada beberapa fitur rahasia di HP Samsung. Seperti tombol home yang diketuk 2 kali dapat membawanya ke bagian foto. Jadi saat ada moment penting, Anda bisa dengan mudah mengetuk tombol home 2 kali lalu tampillah kamera yang bisa Anda gunakan untuk berfoto.

Dengan HP Samsung, pengguna juga bisa mematikan mode getar hanya dengan membalikkan ponsel. Caranya dengan menuju menu setting, lalu klik opsi lanjutan, kemudian pilih pilihan hening dengan mudah.
Setelah itu nada dering yang mengganggu bisa langsung berhenti dengan Anda membalikkan ponsel.
  • Cara Menuju ke Google Asisten dengan Mudah
Google asisten kini bisa Anda jangkau dengan gampang.  Caranya dengan memanfaatkan tombol home yang ditekan lama.

Baca juga: Tutorial Seputar WhatsApp yang Banyak Orang Cari Tahu

Ternyata tombol ini tak cuma berguna sebagai tombol yang memgembalikan Anda ke tampilan awal ponsel, tapi jika Anda tekan dengan lama, Anda bisa langsung masuk ke Google Asisten.
Setelah masuk ke Google Asisten, Anda bisa langsung mengatakan, ‘Ok Google!’.

Entah dapat disebut trik rahasia android atau tidak. Tapi sepertinya akan menjadi rahasia bagi mereka yang kurang mengenal teknologi. Sekian dari artikel ini, semoga bermanfaat.

2 komentar

kalau nonton yutube sabil maen game bisa gk gan?

Bisa asalkan ponsel sudah mendukung mode split screen di perangkat

Jika Bermanfaat Ayo Bagikan pengalaman Anda Juga di Sini. Terimakasih Salam Sukses :)
EmoticonEmoticon

IBX5B3511E25E8EF