12 Sep 2018

Belajar dari Blogger Sukses, Dapatkan Motivasi Serta Semangat Anda Kembali dari Mereka

Mari Belajar dari Para Blogger Sukses Dapatkan Motivasi dari Mereka

Kesuksesan tidak hanya diraih oleh orang yang pada pagi hari berangkat ke kantor, lalu sore hari pulang dari kantor. Kesusksesan juga dimiliki oleh orang-orang yang tiap hari menulis dengan data yang tersambung ke internet. Sebut saja ngeblog. Menjadi blogger sukses tidak bisa diraih dengan mudah. Perlu proses yang tentunya tidak mudah dan sebentar. Anda yang kini sedang lelah untuk ngeblog, istirahat lah sejenak. Kalian baru jalan sebentar, jangan menyerah dulu. Serta intip beberapa blogger sukses berikut ini. Siapa tahu dengan begitu, Anda bisa mendapatkan semangat kalian kembali. Gapai cita-cita Anda, buktikan kalau blogger juga bisa sukses seperti mereka yang tiap hari diam duduk di kursikantor.

Belajar dari Para Blogger Sukses

  • Pete Cashmore

Yang pertama datang dari blogger dunia. Sayangnya dia bukan dari Indonesia. Blognya dengan nama Mashable, berhasil memberinya penghasilan sebesar 8 miliar setiap bulannya. Topik yang ada di blog Pete Cashmore adalah topik yang juga banyak kalian ambil untuk dijadikan pembahasan di blog. Yakni, teknologi, bisnis, lifestyle, media sosial dan lain-lain. Pastinya ada dari kalian yang juga mengangkat topik tersebut bukan? Jika Pete Cashmore bisa sesukses itu, kenapa kalian tidak?
  • Linda Ikeji

Blogger berikutnya berasal dari negara Bulgaria. Yang menarik dari kisah kesuksesan wanita ini adalah dimana ia memulai ngeblog menggunakan platform gratis Google Blogspot. Pada awal-awal ngeblog pun pengetahuannya tentang dunia tulis menulis di platform Google itu sangat sedikit. Pengunjung pun menurutnya sangat tidak memuaskan. Namun itu tak membuatnya menyerah. Linda Ikeji terus membangkitkan blognya agar bisa menjadi yang terbaik.

Ia mulai menaikkan pengunjung dengan update 25 artikel setiap hari. Itu jumlah yang fantastis. Agar bisa sesukses Linda Ikeji, kalian harus gila dulu. Update artikel sebanyak mungkin. Baru bisa sukses seperti wanita berkebangsaan Bulgaria itu. Bagi Anda yang tiap hari masih malas untuk posting artikel, jelas saja susah untuk sukses. Perbandingan kalian dengan orang-orang sukses itu sangat beda jauh. Jadi kalau Linda Ikeji perbulannya sudah bisa menghasilkan uang sebesar 1.2 miliar, kalian mungkin masih belum bisa mendapatkan uang dengan angka ‘0’ yang banyak.
  • Eka Lesmana

Blogger sukses berikutnya adalah orang yang dulunya angon bebek, kini berganti ngeblog dan yang jelas dia memiliki penghasilan yang fantastis dari kegiatan ngeblognya tersebut. Yang tentu saja penghasilan dari angon bebek itu kalah telak dengan ngeblog. Tapi jangan biacarakan soal pendapatan, lihat bagaimana proses Eka Lesmana bisa sesukses ini. Lelaki yang satu negara dengan kita ini, memulai karir ngeblognya dari keterbatasan peralatan dan dana. Awal karirnya, dia setiap hari pergi ke warnet, tapi karena uang untuk pergi ke warnet menyita uangnya yang tak sedikit itu membuatnya harus utang kepada bosnya untuk membeli laptop. Lalu dimulailah karirnya. Awalnya Eka Lesmana membuat toko online dan perlahan-lahan berganti ke blog.

Pria itu sama sekali tidak memiliki pengetahuan apa-apa. Eka Lesmana benar-benar buta soal ngeblog, tapi ia tak menyerah. Dia terus dan terus mencari tahu apa yang tidak ia ketahui dengan memanfaatkan mesin pencarian Google.

Hingga kini, dia yang dulunya berternak bebek, sekarang beralih menjadi ternak blog. Ia memasang adsense di blognya kemudian mendapatkan penghasilan ratusan dollar. Penghasilan itu tak cuma berasal dari satu blog saja, Eka Lesmana membuat beberapa blog yang juga memiliki penghasilan tak jauh banyak dengan blog-blognya yang lain. Tapi perlahan-lahan ia merasa, mengurus blog banyak seorang diri itu melelahkan.

Baca juga:  Cara Mendapatkan Penghasilan dari Blog Meski Jarang Update Artikel

Eka Lesmana kini pun hanya fokus pada beberapa blognya yang berbahasa Indonesia dan Inggris. Karena dia pikir blog bahasa Inggrisnya sudah lebih dari cukup untuk membuat dirinya memiliki penghasilan luar biasa dari blog. Kisah-kisah kesusksesan di atas tak bisa digapai dengan cara yang mudah. Sebut saja Pete Cashmore, dia sampai memutuskan untuk tidak sekolah dengan tujuan agar bisa lebih fokus mengurus blog, lalu Linda Ikeji yang membuat 25 artikel setiap hari, dan Eka Lesmana yang sampai ngutang hanya untuk menbeli laptop.

Belum juga hostingnya, domain, semua butuh biaya dan pengorbanan untuk membuat mereka menjadi sesukses itu. Dan sekarang blogger sukses itu masih belum selesai berjuang. Mereka masih harus melawan rasa malas mereka kendati hidup mereka sudah sukses. Jangan karena sudah sukses membuat mereka menjadi malas. Jika mereka berpikir begitu, bagaimana dengan Anda yang baru jalan sebentar sudah malas untuk ngeblog? Semangat!

Jika Bermanfaat Ayo Bagikan pengalaman Anda Juga di Sini. Terimakasih Salam Sukses :)
EmoticonEmoticon

IBX5B3511E25E8EF