5 Sep 2018

10 Bisnis Kerajinan Tangan dari Barang Bekas Paling Menguntungkan

Peluang Bisnis Kerajinan dari Barang Bekas

Banyak yang beranggapan bahwa hanya bahan-bahan baru dan berkualitas saja yang dapat digunakan sebagai bahan baku produksi. Anggapan demikian tidak mutlak berlaku. Ternyata masih ada barang bekas yang sebelumnya dianggap sampah namun bisa dijadikan bahan baku pembuatan produk bernilai jual. Bahkan kerajinan dari barang bekas saat ini tengah digalakkan oleh aktivis lingkungan untuk mengurangi sampah. Di samping itu, kerajinan ini juga dapat menjadi lahan bisnis yang menggiurkan jika ditekuni.

Kerajinan Tangan dari Barang Bekas Paling Menguntungkan

Kita sering menjumpai barang-barang bekas yang tidak terpakai bahkan berserakan seolah tidak bisa dimanfaatkan kadang juga hanya dijual pada pengepul barang rongsokan dengan harga yang murah perkilonya. Sebenarnya jika kita memiliki pengetahuan tentang dunia marketing tentu saja akan menjadi barang dengan nilai jual yang cukup tinggi karena ilmu apapun barang yang ada disekitar kita memiliki nilai jual dan akan menghasilkan keuntungan yang besar juga.

Artikle terkait:  Peluang Usaha Kerajinan dari Kardus Modal Kecil Untung Besar

Nah, bagi Anda yang tertarik untuk terjun ke bisnis kerajinan tangan dari barang bekas, barang-barang dan bahan berikut ini dapat Anda dipertimbangkan sebagai bahan baku dari tidak bernilai menjadi barang dengan nilai jual yang tinggi.

1. Kaleng Minuman Bekas

Kaleng minuman bekas yang dikumpulkan dapat diolah menjadi kerajinan dari barang bekas yang bernilai jual tinggi. Anda bisa mendapatkan bahan ini dari pengepul jika susah mencarinya sendiri. Barang-barang yang dapat dibuat dari kaleng bekas minuman antara lain lampu hias, vas dan pot bunga, tempat lilin, gelang, bros, tempat sendok, asbak, dan hiasan dinding.

2. Kain Perca

Jika di sekitar rumah Anda ada tetangga yang memiliki usaha jahitan, pasti mereka juga mempunyai sisa kain yang lumayan banyak. Bahan ini dapat dimanfaatkan untuk diolah menjadi berbagai perabotan dan souvenir, seperti bantal, guling, keset, dan lap dapur.

3. Ban Bekas

Ban bekas umumnya dimanfaatkan sebagai bahan untuk membuat kursi, ayunan, dan tempat sampah. Selain itu, ban bekas juga bisa dijadikan bingkai cermin, keranjang buah, tempat payung, keset, dan pot bunga. Bahan ini dapat Anda peroleh di bengkel-bengkel kendaraan. Dengan keterampilan tertentu, Anda dapat menyulap ban bekas menjadi barang-barang yang bermanfaat dan memiliki nilai ekonomis.

4. Botol Plastik

Botol plastik merupakan bahan yang sangat mudah dijumpai. Anda dapat memanfaatkan botol plastik bekas di sekitar untuk dijadikan barang kerajinan. Benda yang dapat Anda hasilkan dari botol bekas yaitu lampu hias, pot bunga, vas bunga, dompet, celengan, dan sapu.

5. Kayu Bekas

Kayu bekas yang berukuran besar dapat dijadikan palet atau kotak kemasan sayur dan buah-buahan. Sementara potongan-potongan yang berukuran kecil bisa diolah menjadi produk yang lain seperti furnitur, bingkai foto, dan hiasan dinding.

6. Kardus Bekas

Kardus bekas dapat Anda manfaatkan untuk membuat kerajinan tangan. Pilihlah kardus yang tebal dan masih dalam keadaan baik untuk diolah. Hasil kerajinan dari barang bekas berupa kardus antara lain pigura, celengan, hiasan berbentuk lampu gantung, jam dinding, rak dinding serba guna, dan mainan.

7. Kepingan CD Bekas

Saat ini CD atau compact disk sudah tak sepopuler beberapa tahun lalu ketika musik digital belum marak. Jika Anda memiliki CD lama yang sudah tidak dapat dimainkan, bisa dijadikan kerajinan untuk dijual. Benda-benda yang dapat dihasilkan seperti tatakan pot bunga, wadah perhiasan, pemegang tirai jendela, tempat lilin, mozaik untuk meja, dan jam dinding.

8. Koran

Koran yang menumpuk di rumah dapat diubah menjadi kerajinan dari barang bekas yang beragam. Dengan keterampilan dan ketelatenan, Anda bisa membuat tas anyaman, jam dinding, tempat tisu, vas bunga, tempat pensil, bingkai foto, alas cangkir, dan hiasan dinding dari koran bekas.

Baca juga:  Peluang Usaha Limbah Kayu Modal Kecil Untung Besar

9. Styrofoam Bekas

Jika Anda telaten mengumpulkan gelas dan piring Styrofoam bekas, dapat dijadikan kerajinan yang unik dan menarik. Anda dapat menyulap bahan ini menjadi hiasan lampu, bunga, hiasan dinding dan hiasan meja.

10. Tutup Botol Kaca

Selain botol plastik, botol kaca berbagai ukuran juga biasa digunakan sebagai kemasan minuman. Botol kaca yang terkumpul dapat Anda jadikan barang-barang kerajinan antara lain pot dan bunga untuk di dalam ruangan. Sementara tutupnya dijadikan kalung, alat musik, bros, kalung, penunjuk angka jam dinding, hiasan, keranjang, dan lukisan 3 dimensi.

Itulah barang-barang di sekitar yang dapat diolah menjadi kerajinan dari barang bekas. Anda dapat memproduksi kerajinan dari kombinasi barang-barang di atas dengan modal kreativitas dan keterampilan.

Sekian pembahasan kali ini tentang Bisnis Kerajinan Tangan dari Barang Bekas Paling Menguntungkan. Semoga artikel yang sedikit ini memberikan informasi yang bermanfaat dan dapat menjadi inspirasi untuk Anda. Jika ada kekurangan saya mohon maaf jika berkenan mau menambahi atau ingin berbagi dengan pengunjung yang lain silahkan berkomentar di bawah ini Terimakasih salam sukses untuk kita semua.

Jika Bermanfaat Ayo Bagikan pengalaman Anda Juga di Sini. Terimakasih Salam Sukses :)
EmoticonEmoticon

IBX5B3511E25E8EF